Faktor-faktor yang mempengaruhi terbentuknya kepribadian seorang individu:
1. Faktor biologis
2. Faktor psikologis
3. Faktor sosiologis
(Roucek dan Warren)
Hubungan antara sosialisasi dan kepribadian:
kepribadian terbentuk karena proses sosialisasi.
Tahap-tahap sosialisasi menurut George Herbert Mead :
1. Tahap persiapan (Preparatory stage)
- Anak mulai melakukan kegiatan meniru walau tidak sempurna.
2. Tahap meniru (Play stage)
- Anak mulai belajar mengambil peranan orang-orang yang
berada di sekitarnya, seperti menirukan peran seorang polisi, dokter,
dan lain-lain.
-Anak belum bisa memahami isi peranan yang ditirukannya, seperti
menirukan peran dokter, ia belum paham mengapa dokter memeriksa pasien.
3. Tahap siap bertindak (Game stage)
- Anak tahu peran yang harus dijalankannya.
- Anak tahu peran yang harus dijalankan oleh orang lain dengan siapa ia berinteraksi.
Contoh : seperti dalam pertandingan, anak tahu peran yang harus
dijalankannya dan harapan terhadap orang-orang yang bermain bersamanya.
4. Tahap penerimaan norma kolektif (Generalized other)
- Seseorang dianggap telah dewasa, menyadari pentingnya norma, dan berperilaku sesuai dengan norma masyarakat.
0 comments:
Post a Comment